Senin, 12 Desember 2011

Panasonic Toughpad A1 | Tablet Android Tahan Segalanya

Panasonic Toughpad A1
Tablet Android Tahan Segalanya

Betapa meningkatnya teknologi di era modern ini. Ya! Sesuai namanya, Toughpad A1 didesain tahan banting, getaran, debu, tumpahan air, dan saat suhu ekstrim. Ini semua berkat sertifikasi IP-65 yang dimilikinya. Toughpad A1 juga tetap stabil beroperasi meski si tablet dijatuhkan dari ketinggian tertentu.

OS Android Honeycomb yang dipilih menjadi platform bawaan Toughpad A1. Sementara nyawa tablet mengusung dual core yang masing-masing berjalan dengan clock speed 1,2 GHz. Memori RAMnya sebesar 1GB plus tambahan strorage 16GB. Urusan koneksi jalur data, Toughpad A1 membawa modul LTE atau wiMax dan kapabel juga untuk broadband 3G sebagai koneksi tambahan.





Panasonic Toughpad akan datang dengan 2 versi yakni Toughpad A1 berdimensi 10.1 inchi sementara kerabatnya Toughpad B1 muncul dengan layar lebih kecil berukuran 7 inchi.

Anda tertarik ? Siaplah merogoh kocek sekitar $ US 1300 untuk menikmati tablet ekstrim ini pemirsa.

Berikut spesifikasinya :
Layar : 10.1, XGA LED, 1024x768px, multitouch
OS : Android Honeycomb
Prosesor : Dual Core 1,2GHz
Kamera : 5MegaPixel, autofokus LED LIGHT. Kamera depan 2MP
Memori : 1GB DD2, flash 16GB
Konektivitas : Integrated 4G (WiMax, LTE) atau 3G mobile broadband
Wi-Fi hotspot router, GPS receiver (satellite-based), Bluetooth; Durabilitas; MIL-STD-810G and IP65 certified

Teknologi makin canggih. Dengan adanya Panasonic Toughpad A1 ini diharapkan konsumen tidak asal memakai Tablet ini walaupun unggul dalam ketangguhan.

2 komentar:

  1. dda gx gan yang d.bwh 1jeti.klo da info,y yah

    BalasHapus
  2. oke gan sering sering ke blog ane aja, tengkyu

    BalasHapus